Sipropam Polres Berau melaksanakan kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) kendaraan bermotor terhadap personel Satlantas Polres Berau dan Polsek Tanjung Redeb, pada Selasa (27/1/2025) sekitar pukul 07.25 WITA, bertempat di Mako Polsek Tanjung Redeb dan Satuan Lalu Lintas Polres Berau.
Gaktibplin dipimpin langsung oleh Kasipropam Polres Berau AKP H. Simalango, S.H., didampingi Ps. Kanit Provos Sipropam Polres Berau Aiptu Jamaluddin, S.H., serta melibatkan sejumlah personel Sipropam Polres Berau dan Propam Polsek Tanjung Redeb.
Adapun sasaran kegiatan ini adalah personel Satlantas Polres Berau dan Polsek Tanjung Redeb yang menggunakan kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat, dengan fokus pemeriksaan kelengkapan administrasi kendaraan, seperti SIM dan STNK, serta kelayakan kendaraan yang digunakan dalam pelaksanaan tugas.
Dari hasil pelaksanaan Gaktibplin Ranmor tersebut, tidak ditemukan pelanggaran (nihil) baik pada kendaraan roda dua maupun roda empat yang digunakan oleh personel. Hal ini menunjukkan tingkat kedisiplinan dan kepatuhan personel Polres Berau terhadap aturan berlalu lintas sudah berjalan dengan baik.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengawasan internal serta imbangan dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Mahakam Tahun 2026 yang digelar secara serentak oleh Polri, sekaligus memastikan seluruh personel Polres Berau dapat menjadi teladan bagi masyarakat dalam tertib berlalu lintas.
Melalui kegiatan Gaktibplin ini, diharapkan seluruh personel Polres Berau dapat terus mempertahankan kedisiplinan, profesionalisme, serta memberikan contoh positif kepada masyarakat, khususnya dalam kepatuhan berlalu lintas demi terwujudnya keamanan dan keselamatan di jalan raya.
Humas Polres Berau









