Maratua – Ajang lari Maratua Run 2025 sukses digelar pada Sabtu (15/2/2025) di Jl. Situnggal RT.002, depan Kantor Kecamatan Kampung Teluk Harapan, Kecamatan Maratua, Kabupaten Berau. Kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai daerah, termasuk atlet nasional dan internasional.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya PJ Gubernur Kalimantan Timur Prof. Dr. Akmal Malik, M.Si., Sekretaris Daerah Kalimantan Timur Dra. Sri Wahyuni, M.PP., Kapolda Kaltim yang diwakili oleh Kasubdit Wisata Ditpamobvit Polda Kaltim AKBP Sunardi, S.H., serta Wakil Bupati Berau H. Gamalis, S.E. Turut hadir pula Kapolres Berau AKBP Khairul Basyar, S.I.K, S.H, M.H., dan perwakilan dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Berau.
Lomba Maratua Run 2025 dibuka dengan apel persiapan pengamanan, dilanjutkan dengan pengarahan dari panitia dan pelepasan peserta lomba oleh PJ Gubernur Kaltim. Perlombaan dibagi menjadi dua kategori utama, yakni 5K dan 10K, dengan rute yang menampilkan keindahan alam Maratua.
Para peserta memulai lomba dengan sesi pemanasan bersama melalui kegiatan zumba sebelum bendera start dikibarkan. Setelah melewati rute yang menantang, para pelari terbaik akhirnya mencapai garis finis dan disambut dengan meriah.
Kategori 10K Open Putra dimenangkan oleh William Nyarondia Morwabe yang berhak atas hadiah Rp100 juta dan souvenir. Sementara itu, di kategori 10K Open Putri, Mary Munanu berhasil meraih gelar juara pertama dengan hadiah serupa. Atlet nasional Indonesia juga menunjukkan prestasi membanggakan dalam kategori 10K Nasional Putra dan Putri, dengan Robby Sianturi dan Odekta Elvina Naibaho keluar sebagai juara pertama di masing-masing kategori.
Keamanan dan kelancaran acara ini dijaga ketat oleh personel gabungan dari Polres Berau dan Polsek Maratua yang dikerahkan untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Maratua Run 2025 tidak hanya menjadi ajang perlombaan, tetapi juga menjadi sarana promosi wisata olahraga yang diharapkan mampu meningkatkan daya tarik wisata di Kepulauan Maratua.
Humas Polres Berau