Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kesadaran masyarakat akan kewajiban pajak kendaraan bermotor, Satlantas Polres Berau melaksanakan pelayanan prima di Kantor Samsat MB sekaligus melakukan sosialisasi pembayaran pajak kendaraan melalui aplikasi digital e-SIGNAL, yang dilaksanakan di lingkungan Samsat Kabupaten Berau.
Kegiatan tersebut bertujuan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengurus administrasi kendaraan bermotor, khususnya pembayaran pajak tahunan, tanpa harus antre lama. Personel Satlantas Polres Berau secara langsung memberikan penjelasan terkait tata cara penggunaan aplikasi e-SIGNAL, mulai dari proses pendaftaran hingga mekanisme pembayaran yang dapat dilakukan secara aman dan praktis melalui ponsel.
Melalui pelayanan yang ramah, cepat, dan transparan, Satlantas Polres Berau berkomitmen mendukung transformasi pelayanan publik berbasis digital. Sosialisasi ini juga menjadi upaya untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan tepat waktu serta mendukung tertib administrasi lalu lintas di wilayah Kabupaten Berau.
Dengan adanya pelayanan prima di Kantor Samsat MB dan pemanfaatan aplikasi e-SIGNAL, Satlantas Polres Berau berharap masyarakat semakin terbantu, sadar pajak, serta merasakan langsung kehadiran Polri sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat.
Satlantas Polres Berau









