Polres Berau Laksanakan Pengamanan Kegiatan Berau Expo 2024

Polres Berau – Polres Berau melaksanakan pengamanan kegiatan Berau Expo 2024 yang berlangsung di Lapangan GOR Pemuda, Jl. Mangga II, Kelurahan Tanjung Redeb, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau. Pengamanan ini dipimpin oleh IPTU Leo Rifanto, sebagai Perwira Pengendali (Padal) dalam regu B shift 1, yang bertugas mulai pukul 10.00 WITA hingga 15.00 WITA.

 

Dalam pengamanan tersebut, personel Polres Berau memastikan situasi di sekitar area Expo tetap aman dan kondusif. Kegiatan pengamanan dilakukan dengan patroli rutin di dalam dan sekitar lokasi Expo, memantau keramaian, serta memastikan kelancaran lalu lintas bagi pengunjung yang datang ke acara tersebut.

 

Berau Expo 2024 merupakan ajang tahunan yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Berau, dengan tujuan mempromosikan produk lokal serta mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat. Oleh karena itu, kehadiran aparat kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan menjadi faktor penting untuk suksesnya acara ini.

 

IPTU Leo Rifanto menyampaikan bahwa pengamanan berjalan lancar dan tidak ada kejadian menonjol yang mengganggu jalannya kegiatan. 

 

“Kami terus berkoordinasi dengan pihak penyelenggara dan semua elemen terkait untuk memastikan acara ini dapat berlangsung aman dan nyaman bagi seluruh pengunjung,” ujarnya.

 

Kegiatan pengamanan Berau Expo 2024 akan terus dilaksanakan hingga acara berakhir, dengan mengerahkan personel yang terbagi dalam beberapa shift untuk menjaga situasi tetap terkendali selama acara berlangsung. Polres Berau juga mengimbau masyarakat yang hadir untuk tetap menjaga ketertiban dan melaporkan kepada petugas jika ada hal-hal yang mencurigakan atau membutuhkan bantuan.

 

Humas Polres Berau