Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Berau melaksanakan kegiatan Polantas Menyapa sebagai upaya mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus memberikan edukasi terkait keselamatan berlalu lintas. Kegiatan ini dilaksanakan di sejumlah titik strategis wilayah Kabupaten Berau, dengan menyasar para pengguna jalan, baik pengendara roda dua maupun roda empat.
Dalam kegiatan tersebut, personel Satlantas Polres Berau menyampaikan imbauan langsung kepada masyarakat agar senantiasa mematuhi aturan lalu lintas, menggunakan helm berstandar SNI, melengkapi surat-surat kendaraan, serta menghindari penggunaan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis. Edukasi diberikan secara humanis dan persuasif agar pesan keselamatan mudah diterima oleh masyarakat.
Kasat Lantas Polres Berau melalui personel menyampaikan bahwa kegiatan Polantas Menyapa merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). “Melalui kegiatan ini, kami ingin mengingatkan masyarakat bahwa keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab bersama,” ujarnya.
Melalui kegiatan Polantas Menyapa ini, Satlantas Polres Berau berharap kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat, sehingga dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Berau.
Satlantas Polres Berau









